Senin, 05 Desember 2016

Event - event yang ada di sekitaran tempat wisata air panas

Halo post yang akan dibahas disini adalah event atau acara apa saja sih yang ada di sekitaran tempat wisata air panas yang sebelumnya saya bahas seperti Air Panas Penatahan, Air Panas Angseri dan Air Panas Belulang yang semuanya ada di Kabupaten Tabanan Bali.
Oke langsung saja, berikut adalah event - event yang ada disekitaran wisata air panas penatahan :
Dari masing-masing tempat wisata air panas yang ada di Tabanan tersebut berada dalam satu jalur dengan tempat wisata lainnya yang berada di Tabanan. Contohnya tempat wisata yang sangat terkenal di Kota Tabanan yaitu Pantai Tanah Lot, disini terdapat event atau festival seni dan budaya di Tanah Lot.
Festival Seni dan Budaya Tanah Lot merupakan festival tahunan yang mulai digelar sejak tahun 2009. Festival ini digelar dengan bertujuan sebagai sarana untuk menunjang kegiatan promosi daerah, dimana kawasan wisata Tabanan sebagaimana diketahui khalayak memiliki beberapa daerah wisata indah dan favorit, seperti Tanah Lot salah satunya. Demikian juga dengan Jati Luwih dengan pemandangan sawah yang merupakan salah satu peninggalan kebudayaan dunia yang harus di lestarikan, Bedugul dengan taman botaniknya serta danau – danaunya yang indah dan wisata alas kedaton dengan habitat kera dan kelelawarnya.
Festival Seni dan Budaya Tanah Lot ini biasanya diadakan selama seminggu dan akan menampilkan seniman terbaik di desa– desa di kabupaten Tabanan diantaranya kesenian klasik berupa tarian, lukisan, patung dan gamelan dan akan melibatkan 3000 seniman lokal. Tema pada tahun 2011 yaitu Poleng (Hitam & Putih), terinspirasi dari ular poleng yang suci yang menjaga Pura Tanah Lot sejak bertahun – tahun lamanya. Acara ini biasanya diadakan pada Bulan Mei dalam setiap tahunnya.
Sedangkan di Jatiluwih yang terkenal akan subak dan pemandangan sawah teraseringnya juga terdapat festival seni lelakut, yang biasanya diadakan saat musim menanam padi di Jatiluwih. Saat padi mulai tumbuh dan bernas, para petani pun mulai memasang orang-orangan sawah atau lelakut untuk mengusir burung yang hendak mencuri biji-biji padi mereka. Hal ini membuat para wisatawan lokal maupun asing terpikat. Wisatawan pun sangat antusias mendengarkan penjelasan dari pemandu wisata tentang fungsi lelakut tersebut. Pekaseh Subak Jatiluwih, I Nyoman Sutama menyampaikan bahwa ini dilakukan secara serentak oleh para petani yang ada di Subak Jatiluwih.

2 komentar:

  1. bro kunjungi juga blogku lombokculturesite.wordpress.com

    BalasHapus
  2. Terimakasih ya, infonya bermanfaat.
    Oh ya, mau menambahkan informasi aja nih.
    Bagi yang membutuhkan Genset Syncronize untuk berbagai keperluan seperti event misalnya, bisa coba hubungi kami dari Arthur Teknik ya. Dijamin profesional dalam pengerjaannya.

    BalasHapus